Minggu, 01 April 2012

SALAM PRAMUKA

     Salam adalah suatu perwujudan dari penghargaan seseorang terhadap orang lain atas dasar susila yang sesuai dengan kepribadian bangsa indonesia. Salam untuk melahirkan disiplin, tata tertib yang mewujudkan suatu ikatan jiwa yang kuat ke dalam maupun ke luar yang hanya dapat dicapai antara lain dengan adanya saling menyampaikan penghormatan yang dilakukan dengan tertib, sempurna penuh keikhlasan
.
     Dalam bentuknya, salam pramuka di bagi menjadi 3, yaitu :

1.  Salam biasa 
Salam yang digunakan ketika seorang pramuka bertemu dengan seorang pramuka lainnya atau salam  yang ditujukan kepada :
a. Semua pramuka
b. Pembina/pendamping
c. Sahabat/kawan
d. Orang tua/guru

2. Salam penghormatan
Salam yang digunakan / yang bertujuan sebagai penghargaan penghormatan seseorang pramuka kepada :
a. Presiden, menteri, dan penjabat-penjabat penting lainnya 
b. Bendera kebangsaan 
c. Lagu kebangsaan 
d. Jenazah yang dibawa ke makam dll

3. Salam janji
Salam yang digunakan ketika seorang pramuka mendengarkan temannya mengucapkan janji Tri Satya.

Dalam pelaksanaannya, salam pramuka di bagi menjadi 3, yaitu :
1. Dalam keadaan berhenti
    a. Tanpa peci
    b. Pakai peci/songkok/baret
    c. Pakai peci yang ada kelep
    d. Pakai tongkat pramuka
2. Dalam keadaan berjalan 
    a. Jalan biasa
    b. Pakai tongkat pramuka
3. Dalam keadaan membawa barang
    a. Barang ringan 
    b. Barang berat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Total Tayangan Halaman